Adsense

Tips Bermain Tik Tok untuk Pemula

Bermain aplikasi Tik Tok tidak selamanya buruk. 







Semua tergantung pada kebijakan pengguna, apakah dia menjadikan Tik Tok sebagai ladang kreativitas atau hanya sebagai mainan belaka yang membuat geger dunia maya. Nah, ada tips khusus bagi pemula yang ingin bermain Tik Tok supaya lebih mudah beradaptasi dan menjadi pengguna Tik Tok yang berfaedah. 



Simak tips berikut ini.

Belajar Terlebih Dulu Belajar itu bukan hanya di sekolah saja, kawan.
Bermain Tik Tok pun supaya jadi andal, maka perlu diwajibkan untuk belajar. 
Lalu, siapa gurunya? Youtube adalah salah satu platform yang memiliki banyak kreator baik hati. 
Melalui Youtube, banyak orang memberi tutorial cara membuat Tik Tok agar hasilnya maksimal atau tidak asal-asalan.
Sayang kan kalau video jelek lalu berakhir dengan komentar dan ujaran kebencian warganet? Pemilihan Lagu Pilihlah lagu yang dikenal banyak orang, tapi bukan yang bikin merendahkan martabat dan harga diri. Jika kamu memilih lagu dangdut, maka citra kamu adalah Tik Tok dangdut. 
Kalau memilih lagu barat, kamu akan disukai para pengguna Tik Tok pencinta lagu barat. Biasanya lagu viral barat jadi incaran para pengguna Tik Tok. 
Untuk pemula, boleh ikut-ikutan tren tersebut supaya mudah melihat contoh pengguna lain. 
Mainkan Transisi Dalam permainan Tik Tok, ada yang disebut transisi. Jika transisinya bagus, video tersebut akan lebih banyak mendulang likes. 
Apalagi jika ada nada beat yang mengiringi lagu, pengguna bisa memainkan transisi tersebut. 
Konon, menggunakan transisi ini tidak semudah yang ditonton di Instagram, lho. Ponsel Canggih Untuk menggunakan aplikasi ini dibutuhkan ponsel canggih yang berkapasitas besar. 
Tidak bisa hanya dengan Android kapasitas 512 MB atau 4 Gb saja. Karena hal ini untuk menghindari perlambatan dalam bermain Tik Tok. 
Biasanya pemain akan menggunakan ponsel Iphone yang jelas dikenal kekuatannya atau ponsel Android keluaran terbaru dan berkapasitas besar. 
Punya Modal Tampang Supaya jadi seleb Tik Tok yang kebanjiran fans, pengikut, dan endorse online shop, sang pengguna kudu punya modal wajah cantik dan ganteng. 
Tengok saja Bowo Alpenliebe, remaja tanggung yang punya wajah imut nan ganteng. Akhirnya, dia bisa mendulang 285.000 pengikut, bahkan akun instagramnya sempat diretas beberapa hari. Jadi, mereka yang punya wajah tampan dan cantik bisa dengan mudah viral dan mencuat namanya ke permukaan. Riset Lirik dan Seleb Tik Tok Seorang yang gemar bernyanyi biasanya punya penyanyi favorit yang jadi acuannya. Begitu pun dengan pengguna Tik Tok. Pilihlah seleb Tik Tok yang memiliki kreativitas tinggi supaya jadi acuan bahan belajar. 
Jangan lupa riset lirik lagu yang bakal dibuat Tik Tok supaya tidak terlihat kaku saat perekaman dimulai.

Belum ada Komentar untuk "Tips Bermain Tik Tok untuk Pemula "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel